Sabtu, 18 Februari 2012

Peresmian Program Pascasarjana Politeknik negeri Jember

 

Pada hari Sabtu tanggal 18 Februari 2012 Politeknik Negeri Jember (Polije) mengadakan Pembukaan Kelas Magister Manajemen Terapan Agibisnis Dual Mode Learning System Pembelajaran Jarak Jauh yang bekerjasama dengan Manajemen dan Bisnis Institut Pertanian Bogor (MB-IPB) yang diresmikan oleh Bapak Prof.Dr. Djoko Santoso (Direktur Jendral Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI) , Bapak Dr. Dahrul Syah dihadiri oleh Dekan Sekolah Pascasarjana Intitut Pertanian Bogor , Bapak Dr. Ir. Arief Daryanto (Direktur Sekolah Pascasarjana Manajemen Bisnis Institut Pertanian Bogor), Dekan Universitas Negeri, Dekan Universitas Swasta,  dan Direktur Politeknik sekitar Jember.

Dalam kegiatan peresmian tersebut,  Prof. Dr. Djoko Santoso (Dirjend. Dikti) menandatangani Prasasti Program Pascasarjana Polije MB-IPB didampingi oleh Ir. Nanang Dwi Wahyono, MM Direktur Politeknik Negeri Jember, Ir. Amuji, MM Direktur Pelaksana Pascasarjana Politeknik Negeri Jember, Ir. Bagus Putu Yudhia K., MP Pembantu Direktur I Politeknik Negeri Jember, Dr.Dahrul Syah Dekan Sekolah Pascasarjana IPB, dan Dr. Ir. Arief Daryanto Direktur Manajemen Bisnis IPB serta disaksikan oleh peserta dan mahasiswa baru Pascasarjana Polije MB-IPB.


Pada waktu yang sama, dua perwakilan Mahasiswa Baru Pascasarjana Polije MB-IPB dilantik oleh Direktur Politeknik Negeri Jember, Direktur Pelaksana Program Pascasarjana Politeknik Negeri Jember, Dekan Sekolah Pascasarjana IPB, dan Direktur Manajemen Bisnis IPB. 

Pada acara Peresmian ini, juga dilaksanakan Perkuliahan Perdana menggunakan video conference oleh Dosen IPB Prof. Dr. Ir. Ujang Sumarwan, Prof Dr. Ir. E. Gumbira Sa'id, MA. DEvv disaksikan undangan dan mahasiswa baru Pascasarjana